20 Fakta Menarik Tentang Gula yang Membuat Harimu Semakin Manis!
Gula adalah suatu bahan makanan terbuat dari tebu yang manis yang bisa menjadi sumber energi dan komoditi perdagangan utama. Kata "gula" berasal dari bahasa Sansekerta "sharkara" yang artinya bahan yang berbentuk butiran. Hati-hati juga jangan kebanyakan makan gula, karena gula bisa menyebabkan Diabetes. Moga saja kita semua terhindar dari Diabetes dan penyakit lainnya, aamiin. Berikut adalah sedikit fakta mengenai si manis ini:
1). Gula merupakan salah satu bahan makanan tertua di dunia. Banyak orang yang menyatakan bahwa orang-orang dari Papua Nugini lah yang pertama kali mengubah tebu menjadi gula sekitar 8000 sebelum masehi.
2). Pada abad ke 16 di London, satu sendok teh gula harganya setara dengan 5 dollar.
3). Ketika manusia lahir, rasa yang dirasakannya hanyalah rasa manis.
4). Menara dari gula batu tertinggi didunia dibuat oleh Camille Courgeon di Perancis pada tanggal 1 Juli 2013. Menara ini setinggi 6 kaki 10 inci yang menggunakan sekitar 2.669 gula batu dan dibangun selama 2 jam 59 menit.
5). Di seluruh dunia, orang mengkonsumsi 500 kalori ekstra per-hari dari gula.
6). Christopher Colombus adalah orang yang pertama kali memperkenalkan benih tebu ke Dunia baru.
7). Terlalu banyak memakan gula dapat meningkatkan risiko keseluruhan untuk penyakit jantung. Bahkan, gula benar-benar bisa mengubah protein otot jantung serta mekanisme pemompaan jantung.
8). Komposisi gula ditemukan dalam makanan yang tidak mungkin, seperti kerupuk, saos tomat, saus bebas lemak, bumbu dapur dan roti.
9). Pada tahun 2009, studi mengatakan bahwa mengkonsumsi gula bisa mempercepat penuaan sel-sel dalam tubuh.
10). Gula tidak bisa menciptakan perasaan kenyang.
11). Satu botol Minute Maid 100% Apple Juice mengandung 49 gram gula, yang setara dengan gula dalam 10 keping Oreo.
12). Lemon memiliki gula lebih daripada Stroberi.
13). Senyawa termanis yang pernah ditemukan adalah Lugduname. Rasanya 20.000 kali lebih manis daripada gula biasa.
14). Satu sendok teh gula putih mengandung 15 kalori.
15). Cara untuk mengetahui jumlah kalori dalam suatu produk, yaitu gram gula dikalikan 4. Misalnya, produk yang mengandung 15 gram gula mengandung 60 kalori.
16). Brazil adalah produsen tebu terbesar di dunia.
17). India adalah konsumen gula terbesar di dunia.
18). Menurut pengamatan otak, gula adiktif sama seperti kokain dan heroin. Karena gula merangsang bagian yang sama dari otak sama seperti kokain dan heroin.
19). Ada fakta yang menunjukkan bahwa Glukosa dan Fruktosa memiliki efek yang beracun pada hati.
20). Kadar gula perempuan dan laki-laki itu berbeda. Kalau perempuan harus membatasi konsumsi gula hanya sampai 6 sendok teh per hari, sedangkan laki-laki bisa mengkonsumsi sebanyak 9 sendok teh per hari.